Terima kasih telah mengunjungi website kami di satlantasrestapku.blogspot.com, semoga bermanfaat

Ini Tim Quick Respons Milik Sat Lantas Polresta Pekanbaru


SATLANTASPKU – Satlantas Polresta Pekanbaru terus berusaha meningkatkan pelayanan untuk masyarakat, dan kali ini Kasat Lantas Kompol Budi Setiawan SIK membentuk tim Unit Reaksi Cepat (URC) yang dituntut bekerja ekstra dan tanggap terhadap masyarakat jika terjadinya kemacetan, maupun kecelakaan lalu lintas.

Saat dijumpai diruang kerjanya, Rabu (14/9/2016) siang, Kompol Budi Setiawan SIK menjelaskan jika tim sigap yang dipersiapkan oleh pihaknya bertujuan untuk memberikan pelayanan cepat bagi masyarakat dalam peristiwa kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas.

“Setiap harinya anggota ini harus stanby, dan jika ada kemacetan atau kecelakaan maka tim langsung turun mengatasinya,” ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskan Budi, pembentukan tim satgas Quick Respons tersebut merupakan instruksi dari Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Tonny Hermawan. Tim tersebut terdiri dari delapan orang yang memiliki kompetensi dan kecakapan dalam penanganan kejadian kecelakaan lalu lintas serta kemacetan.

“Tim Quick Respons ini untuk menunjang bertujuan menekan fatalitas korban kecelakaan lalu lintas karena bisa mendapatkan penanganan secara cepat,” ungkap Budi.

Masih kata Kompol Budi Setiawan, dalam bekerja Satgas ini dilengkapi peralatan yang sangat memadai. Antara lain peralatan kesatuan untuk pengamanan tempat kejadian perkara, yaitu segitiga pengaman, papan peringatan hati-hati, lampu-lampu, P3K, dan juga dilengkapi dengan peralatan pendukung antara lain kendaraan laka lantas, alat pemadam, alat pemacah kaca, alat komunikasi, alat dokumentasi.

“Tim juga dilengkapi dengan mobil ambulance untuk kesehatan serta perangkat mobil derek,” tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar